Lilypie 4th Birthday Ticker

Tuesday, June 07, 2005

Susu Kedelai


Ehm... gara-gara kerjaan yang bejibun, baru hari ini kelar, baru hari ini bisa buka blog. And... ya udah deh. Yang gampang-gampang aza. Cuman, ini resep biasanya aku sich gak pake ukuran. Jadi, maap... maap....

**Susu Kedelai

Bahan:
Kedelai putih
Air
garam sedikit
Vanili (kalau suka)

Cara membuat:
1. Cuci bersih kedelai, tiriskan.
2. Rendam kedelai selama +/- 4 sampe 6 jam.
3. Buang air. Tiriskan. Kemudian siram dengan air panas. Diamkan sebentar (proses ini buat ngilangin bau langu yach).
4. Buang airnya, tiriskan, kemudian blender sampe menjadi pasta.
5. tempatkan di wadah, tuang air panas. Aduk. Airnya ini tergantung keinginan yach. Klo pengen encer ya, airnya pastilah banyak.
6. Tunggu hingga agak dingin, setelah itu baru saring dengan menggunakan kain bersih.
7. Nah, susu ini kemudian dijerang. Gak usah sampe mendidih, cukup sampe keluar asap tipis2.
8. Tempatkan di wadah.
9. Kalau pengen ya bisa ditambahin vanili, garam dikit, gula, atau bisa cokelat, jahe, dll. Pokoknya, silakan berkreasi....

1 Comments:

At 3:04 pm, Blogger TaufikHidayanto said...

Usaha bikin Susu Kedelai barangkali bisa dijadikan alternatif usaha sampingan di rumah dengan pasar sekitar perumahan atau dititipkan di warung, koperasi, rumah sakit dll. Apakah susah bikin Susu Kedelai yang nikmat dan TANPA rasa langu? Ternyata tidak! Saya sendiri telah buktikan.

Beberapa waktu yg lalu saya telah membeli alat pembuat susu kedelai dan prosesnya ternyata sangat simple dan tanpa ribet. Ya.. cukup Masukkan kedelai yg telah direndam kedalam mesin maka keluar Susu Kedelai yg nikmat hanya dalam hitungan menit (+- 15menit). Bahkan Selama proses anda bisa lakukan sambil baca koran… sueerrr yakin dech. Berapa harga alat ini? Saya lihat harga terakhir skitar 1,4jt (import Taiwan) dg daya listrik 400 watt. Alat ini mempunyai 3 fungsi ganda. Memasak air, menggiling dan menyaring.

Gimana potensi keuntungannya bila buat usaha? Ternyata SANGAT LUMAYAN. Dalam sekali proses (1,5lt) dibutuhkan modal 1800-2000 (hitungan sudah termasuk biaya listrik dalam sekali proses) dan anda bisa menjual 6000-10000 per 1.5 ltnya. Lumayan kan!

Kalau ada yg berminat membeli alat ini silahkan kontak saya di 08886144805. Saya coba bantu anda untuk mendapatkan mesinnya.
Tks

 

Post a Comment

<< Home